SeminBerantas. Bisa dikatakan bahwa bisnis dibulan Ramadhan merupakan bisnis musiman. Namun jika dilakukan dengan tekun, akan menghasilkan income (pendapatan) yang luar biasa. Persiapan harus dilakukan minimal 1 bulan sebelum sebelum datangnya bulan ramadhan, mulai dari persiapan modal bisnis, dan jenis bisnis yang akan dilakukan.
Bisnis apa saja yang kira-kira menguntungkan di bulan-bulan tersebut? Nah...Berikut ini beberapa jenis bisnis di bulan suci Ramadhan yang mungkin bisa menjadi referensi anda.
1. Bisnis pakaian dan busana muslim
bisnis ini mempunyai peluang yang sangat menjanjikan dibulan Ramadhan, mengingat bulan Ramadhan adalah bulan yang mana orang-orang lebih banyak melakukan ibadah seperti tarawih di masjid. Sehingga mereka lebih sering mengenakan busana muslim. Begitu juga dengan hari lebaran, biasanya mereka akan mengadakan silaturahmi ke tempat sanak saudara. Tentunya mereka ingin berpenampilan yang lain dari hari-hari biasanya. Busana muslim sering mereka pilih untuk acara-acara seperti itu. nah untuk mendapatkan barang dagangan yang berkualitas tentunya anda harus brainstorming dan mencari tempat kulakan jauh-jauh hari menjelang Ramadhan. Adapun busana muslim yang dapat disediakan adalah sarung, baju koko, mukena, baju muslimah, kerudung dan pakaian anak-anak muslim. Sediakan berbagai macam model, agar konsumen lebih leluasa untuk memilihnya.
2. bisnis makanan kecil atau minuman untuk berbuka puasa
Orang lebih suka berbuka puasa dengan makanan-makanan kecil namun sedikit sekali dari mereka yang membuat sendiri, karena badan yang lemah selama berpuasa, sehingga mereka malas untuk membuatnya sendiri. Hal ini dapat kita jadikan peluang usaha untuk menyediakan makanan atau minuman pembuka puasa. Apalagi jika bertepatan dengan musim panas, maka bisnis minuman akan lebih menghasilkan. Mulai dari es kelapa muda, es buah, es campur es kolak dan masih banyak lagi.
3. bisnis kurma
Bisnis kurma juga dapat menjadi bisnis andalan di bulan Ramadhan ini. Kurma adalah makanan khas di bulan Ramadhan dan bulan Haji. Penjualan kurma akan meningkat pada bulan-bulan ini. pada bulan Ramadhan kurma digunakan sebagai makanan pembuka puasa dan juga makanan untuk sahur sedangkan di bulan Haji, buah kurma digunakan sebagai buah tangan (oleh-oleh) dari negeri Arab. Sebagai pilihan sekarang juga sudah ada sari kurma. Bentuknya ada yang cair dan ada yang berupa selai. Lebih lembut dan lebih mudah dikonsumsi terutama bagi anak-anak dan orang tua.
4. Bisnis aneka makanan kering
Bisnis aneka makanan kering juga bisa dijadikan untuk menyambut lebaran. Karena pada saat lebaran banyak orang yang saling berkunjung, sehingga kita perlu menyiapkan makanan kecil sebagai hidangan. Aneka makanan kering menjadi pilihan karena lebih tahan lama. anda bisa membeli makanan kecil kiloan yang banyak terdapat di kota-kota terdekat di daerah anda. sedikit saran, perhatikan tanggal kadaluarsa produk yang hendak anda beli sebelum anda jual ke konsumen.
5. Bisnis parcel
Bisnis parcel juga bisa diandalkan pada bulan-bulan ini. Karena di bulan-bulan tersebut, orang lebih banyak mengirimkan hadiah sebagai tanda terima kasih dan untuk mempererat tali silaturahmi kepada rekan-rekannya atau saudara-saudaranya. Segera promosikan bisnis anda ini, sehingga orang-orang dapat mengetahui informasi sejak sekarang.
Salam sukses dan selamat menunaikan ibadah puasa.
bisnis internet klik disini
Thursday, July 28, 2011